Scroll untuk baca artikel
Radar DaerahRadar Terkini

Pesona Harmoni Banggai Dalam Festival Teluk Lalong

0
×

Pesona Harmoni Banggai Dalam Festival Teluk Lalong

Sebarkan artikel ini

RADAR SULTIM, LUWUK – Pemerintah Kabupaten Banggai melalui Dinas Pariwisata menggelar Festival Teluk Lalong 2025 pada Senin 3 November 2025 di Teluk Lalong Luwuk.

Rangkaian Opening Ceremony Festival Teluk Lalong telah dimulai pada sore hari dengan melangsungkan karnaval budaya dari 24 Kecamatan yang ada di Kabupaten Banggai.

iklan : warmindo

Festival Teluk Lalong direncanakan berlangsung dari 3-6 November 2025 dengan berbagai item kegiatan mulai dari penampilan budaya, fashion on the street dengan sentuhan batik khas banggai, penampilan musik, hingga penuturan cerita rakyat.

Pada malam pembukaan Festival Teluk Lalong dihadiri oleh perwakilan kepala daerah dari berbagai Kabupaten yang ada di Sulawesi Tengah.

Ketua Panitia Festival Teluk Lalong Ismed M. Wardhana, M.Si mengatakan pesona harmoni banggai adalah gambaran Visi Misi Bupati & Wakil Bupati Banggai yang tersusun dalam satu kalimat indah yaitu, Gerbang Berbudaya.

Di Kabupaten Banggai 4 etnis Banggai, Balantak, Saluan, & Andio hidup berdampingan dengan suku lainnya. Harmoni banggai bukan hanya sebuah kata melainkan keadaan Kabupaten Banggai saat ini.

Sekretaris Kabupaten Banggai Ir. Moh. Ramli Tongko, ST., S.Sos., M.Si mewakili Bupati Banggai menyampaikan sambutan tertulis. Dalam sambutannya Bupati Banggai mengucapkan selamat datang kepada Pemprov Sulawesi Tengah dan tamu undangan lainnya di Kota Luwuk.

“Festival Teluk Lalong merupakan agenda tahunan Pemerintah Kabupaten Banggai yang bertujuan mengenalkan dan meningkatkan promosi pariwisata khususnya keindahan bahari, budaya, kearifan lokal yang ada di dearah ini.” Ujar Sekretaris Kabupaten Banggai

Bupati Banggai juga mengatakan ajang ini merupakan sarana edukasi tentang pelestarian lingkungan dan pengembangan pariwisata yang berkelanjutan. Hal ini merupakan komitmen pemerintah daerah untuk membangkitkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di masyarakat.

Asisten III Administrasi Umum M. Sadly Lesnusa, mewakili Gubernur Sulawesi Tengah menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas penyelenggaraan Festival Teluk Lalong yang merupakan agenda tahunan pemerintah Kabupaten Banggai. Ini bukti nayata semangat yang tak pernah padam untuk memajukan bumi Banggai.

“Banggai, balantak, saluan, & andio, bersatu padu dengan semua etnis lainnya. Kita adalah satu jiwa, berbeda warna, satu rasa, membangun banggai dengan cinta damai.” Kata Asisten III Prov. Sulteng

Gubernur Sulawesi Tengah menyatakan komitmen untuk mewujudkan pariwisata yang berkelanjutan. Hal ini dapat diwujudkan melalui kolaborasi solid antara pemerintah Kabupaten/Kota, para pelaku UMKM, pihak swasta, dan yang terpenting dukungan dari seluruh masyarakat Kabupaten Banggai.

Setelah dibuka dengan resmi acara dilanjutkan dengan menyaksikan tarian-tarian dan melalukan kunjungan ke stand ekonomi kreatif yang ada di sekitar venue Festival Teluk Lalong.***

google news